TPINews21.com – Banten | Komandan Korem 064/MY Brigjen TNI Yunianto memimpin Tradisi Korps Penerimaan dan Pelepasan Perwira Korem 064/MY di Aula Baluwarti Makorem 064/MY Jalan Maulana Yusuf No 9 Kota Serang, Jumat ( 20/05/2022 )

Adapun pejabat yang melaksanakan acara tradisi korps penerimaan dan pelepasan Kasrem 064/MY Kolonel Inf Hardian Achamdi yang akan melaksankan pindah satuan sebagai Kapok Sahli Pangdam IX/Udayana, Kasilog Kolonel Caj Cecep Tendi Sutandi sebagai Kasubditbinkomsos dan Bakti Sdirter Pusterad, selanjutnya penerimaan pejabat yang baru Kolonel Cba Arwan Asrib, sebagai Kasilog Kasrem 064/MY, Letkol Inf Agusto Moniz Lopes sebagai Kasdim 0602/Serang, Mayor Caj Sasmita Lesmana sebagai Pasi Pers Kasrem 064/MY, Kapten Inf Febrianto Tri Dewantoro sebagai Wadanyonif 320/BP

Danrem 064/MY dalam sambutannya mengatakan acara tradisi korps penerimaan dan pelepasan Perwira Korem 064/MY, merupakan salah satu upaya penanaman nilai-nilai luhur dan nilai-nilai juang Siliwangi yang terangkum dalam lagu Mars Siliwangi, Hymne Siliwangi dan Wangsit Siliwangi.

Melalui prosesi penciuman Dhuaja Korem 064/MY dan pemahaman makna Wangsit Siliwangi tersebut, diharapkan para Pejabat dan Perwira baru dapat menghayati dan tertanam rasa Silih Asah, Silih Asih dan Silih Asuh serta bertanggung jawab terhadap nama besar Siliwangi, sehingga tergerak niat dan tekadnya untuk berbuat yang terbaik bagi Satuan, Masyarakat, Bangsa dan Negara.

Brigjen TNI Yunianto  menyampaikan ucapan “terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kolonel Inf Hardian Achmadi beserta Istri Dan Kolonel Caj Cecep Tendi Sutandi beserta Istri atas pengabdiannya selama bertugas di Korem 064/MY dan semoga sukses disatuan baru “ ucap Danrem

Kemudian Danrem lebihlanjut berpesan “ Selamat datang dan selamat bertugas kepada pajabat baru bahwa jabatan adalah amanah, semoga dengan kehadiran saudara dapat menambah energi positif guna tercapainya tugas pokok Korem 064/MY “ pesan Danrem

Sementara itu Dalam kesan dan pesannya, pejabat lama Kasrem 064/MY Kolonel Inf Hardian Achmadi menyampaikan rasa terima kasih sekaligus berpamitan untuk berangkat ke Kodam IX/Udayana dengan jabatan baru sebagai Kapok Sahli Pangdam IX/Udayana

“ Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Danrem 064/MY, kepada para Kasi Korem, serta Komandan Satuan jajaran Korem 064/MY dan Pengurus Persit KCK Koorcabrem 064 dan seluruh anggota Korem 064/MY atas bantuannya kepada saya dan juga istri  selama kami menjabat di Korem 064/MY ” ucap Kolonel Inf Hardian Achmadi, diakhir.

Red/M. Sianipar.

Please follow and like us:
0
Tweet 20