TPINews21.com – Tangerang | Warga Desa Cikasungka Kecamatan Solear Kabupaten Tangerang Banten mengeluhkan bau sampah menyengat di samping sekolah dasar negeri (SDN) Cikasungka 2.

Muhamad salah satu warga sekitar mengatakan, tumpukan sampah itu berada persis di samping sekolah dasar negeri (SDN) Cikasungka 2, bau menyengat tidak hanya dirasakan oleh siswa sekolah tersebut, namun bau busuk juga dirasakan oleh warga sekitar.

“Yang namanya sampah memang pasti bau, kalau saya lewat disini pasti bau menyengat dan itu tidak bisa dihindarkan, bahkan bau itu  juga dirasakan oleh warga di pemukiman sekitar,”  kata Muhamad saat mengadukan hal ini kantor Desa Cikasungka, Kamis (13/1/2022).

Diakuinya bahwa dilokasi itu bukan tempat pembuatan sampah (TPS) namun tumpukan sampah plastik atau sampah rumah tangga itu berasal dari warga yang melintas kemudian membuang sembarangan di tempat itu.

“Sampah itu nggak bertuan, warga yang melintas asal buang kesitu, disaat hujan seperti ini baunya kemana mana dan sangat menyengat,” keluh Muhamad.

Muhamad berharap pemerintah setempat segera menangani dan segera dibersihkan sampah yang ada di lokasi RW 11 perbatasan antara RT 06 dengan RT 07 RW 11 desa Cikasungka.

Ditempat terpisah, Kepala Desa (Kades) Cikasungka M. Supriyadi mengakui bahwa ada tumpukan sampah di lokasi itu, dia juga meminta Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Tangerang bisa membantu menangani persoalan sampah tersebut.

“Kami berharap DLHK bisa segera membantu memberikan tumpukan sampah ini, apalagi saat musim hujan seperti ini, sangat dirasakan oleh warga dampak dari sampah tersebut,” ujar Supriyadi

Lanjut  Supriadi juga berharap kepada warga agar tidak lagi membuang sampah sembarang apalagi dilokasi itu.

“Saya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk membiasakan diri dengan pola hidup sehat, menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarang,” ujarnya.

Sementara itu dikutip dari Asrudin Kepala Unit Pelayanan Tehnik (UPT 3) DLHK Kabupaten Tangerang mengatakan, pihaknya akan segera menindaklanjuti atas laporan warga terkait tumpukan sampah plastik yang bau menyengat itu, namun kata dia, pihaknya akan melakukan survei lokasi terlebih dahulu.

“Secepatnya akan di tindak lanjuti, namun kami akan turun ke lokasi untuk survey terlebih dahulu,” ujar Asrudin melalui  WhatsApp, hari Jumat (14/1/2022)

RED/IN

Please follow and like us:
0
Tweet 20